MENGAKHIRI tahun 2018, Pengurus Cabang LP Ma’arif NU Kabupaten Banyumas Jawa Tengah masa khidmah 2018-2023 menggelar rapat koordinasi akhir tahun 2018. Rakor diikuti oleh seluruh pengurus dan pengawas yang digelar Sabtu (22/12) di Meeting Room Rumah Makan Pringgading Purwokerto.
Ketua PC LP Ma’arif NU Kabupaten Banyumas, Fauzi, dalam pemaparannya menyampaikan bahwa forum rakor ini sebagai sarana evaluasi sejumlah program kerja yang telah dilaksanakan pengurus.
“Sebagai review akhir tahun dalam merealisasikan program kerja yang telah disusun. Merencanakan program pendidikan tahun 2019 juga digagas yang disesuaikan dengan kebutuhan perkembangan masyarakat”, jelasnya.
Fauzi lebih lanjut menjelaskan keberadaan LP Ma’arif NU memiliki peranan yang strategis dalam pengelolaan dan pengembangan pendidikan. Untuk itu, semua program yang direncanakan harus dapat melayani dan meningkatkan kebutuhan satuan pendidikan.
“Setiap bidang telah memaparkan evaluasi dan program kerjanya. Dari paparan itu telah dievaluasi dan mendapatkan masukan dan perbaikan. Evaluasi program kerja kedepan terutama pada penanaman dan penguatan aswaja an-nahdliyah di sekolah atau madrasah”, paparnya.
Rakor diakhiri dengan paparan persiapan Perkemahan Penggalang Ma’arif Nasional (Pergamanas) II di Cibubur Jakarta dan Pekan Olahraga dan Seni Ma’arif (Porsema) Tingkat Kabupaten Banyumas yang akan digelar pada Februari 2019 mendatang. (Musmuallim Ma’arif).